
Belitung, kabarbelitung.com – Dalam rangka meningkatkan Kebersamaan di bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, DK Belstar Hotel Irpau Hero Bersama CV Harus Cuan Hero Progres Internasional Santoz menggelar kegiatan Bakti Sosial Kepada masyarakat Belitung, Jumat (14/03/2025) Sore.
Kegiatan ini dimulai sejak pukul 17:00 WIB yang berlangsung di depan Pos Kota Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Sementara itu kegiatan ini bertujuan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan sekaligus membantu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Masyarakat dan para pengendara yang menerima bingkisan takjil menyambut dengan antusias dan mengungkapkan rasa terima kasih kepada PT Irpau Hero atas kepedulian mereka.
Salah seorang pengendara, Rahmad (35) yang kebetulan melintas di lokasi mengungkapkan, bahwa ia sangat mengapresiasi kegiatan ini.
“Karena sangat membantu para masyarakat dan pengendara yang melintas dan masih di perjalanan menjelang berbuka puasa,” ujarnya.
Mengenai kegiatan ini pihak penyelenggara menyediakan sebanyak 500 paket takjil yang di bagikan kepada para masyarakat dan pengendara yang melintas di sekitar lokasi tersebut.
Sementara Santo selaku Humas PT Irpau Hero yang juga hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan, bahwa acara ini merupakan acara berbagi bersama dengan masyarakat Belitung yang dilakukan oleh DK Belstar Hotel Irpau Hero Grup bersama CV Harus Cuan Hero Progres Internasional Santoz.
“Jadi acara ini merupakan acara berbagi bersama dengan masyarakat Belitung yang mana acara ini merupakan gabungan dari DK Belstar Hotel Irpau Hero Grup bersama CV Harus Cuan Hero Progres Internasional Santoz,” ungkap Santo.
Santo menambahkan bahwa kegiatan ini memang sering diadakan setiap tahunnya pada bulan Ramadhan, kepada masyarakat serta upaya mempererat hubungan antara awak media dan warga.
“Bulan Ramadan adalah momen yang tepat untuk berbagi,Kami berharap kegiatan ini bisa memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi masyarakat. Kami dari PT Irpau Hero Grup memang rutin setiap tahunnya selalu berbagi di hari baik bulan baik serta ini merupakan bentuk kebersamaan kami dari gabungan karyawan PT Irpau Hero dan DK Belstar Hotel Irpau Hero Grup”, Bebernya.
Ia juga berharap semoga apa yang kami bagikan hari ini bisa menjadi manfaat untuk seluruh masyarakat.
“Mudah-mudahan apa yang kami berikan bisa bermanfaat bagi masyarakat serta berterimakasih kepada Manager DK Belstar Hotel dan selaku general Manager yang turun kelapangan langsung,” harap Santo
Disisi yang sama Manager DK Belstar Kiki mengatakan bahwa hari ini kami menggelar aksi berbagi takjil pada bulan Ramadhan.
“Hari ini kami menggelar aksi berbagi takjil mengingat di bulan suci Ramadhan kali ini Alhamdulillah sebagaimana mestinya kita di berikan rezeki yang berlimpah agar kita bisa berbagi dengan seksama,” ucap Kiki.
Lebih lanjut Kiki juga berharap dengan kegiatan ini kita bisa mendapatkan keberkahan didalam hidup kita.
“Semoga dengan kita berbagi dengan seksama Bisa mendapat keberkahan di setiap langkah hidup kita serta saling perduli dan saling menghargai, menyayangi satu sama lain,” tutupnya.
(*/Red/Lucky/Ferdiansyah)