
Belitung, kabarbelitung.com – Personel Polres Belitung menggelar kegiatan rutin yang di tingkatkan (KRYD) dengan patroli malam di wilayah hukum Polres Belitung pada hari Sabtu (19/04/2025) malam.
Sebelumnya patroli ini di pimpin oleh IPTU Selamet Djunaidi didampingi IPTU Amril dan IPDA Alam serta melibatkan 41 Personel Polres Belitung Antara lain Sat Samapta Polres Belitung, Satlantas Polres Belitung dan Satreskrim Polres Belitung serta PJS Belitung selaku Mitra Media Polres Belitung.
Kegiatan patroli ini dimulai sejak pukul 20.00 WIB yang menyusuri sejumlah titik di wilayah hukum Polres Belitung seperti Bundaran Satam,Gedung Nasional, Tanjung Pendam dan Perum Bulog Kansilog Belitung serta beberapa lokasi lainnya.
Sementara itu kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi gangguan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas di wilayah hukum Polres Belitung.
Selama patroli berlangsung tim melakukan pendekatan dialogis dengan masyarakat serta lokasi yang berpotensi menjadi titik rawan gangguan Kamtibmas.
Dari hasil patroli, tidak ditemukan adanya tindak kejahatan. Kegiatan berlangsung aman dan lancar hingga selesai patroli, personel kembali bersiaga di Mako Polres Belitung.
Kapolres Belitung AKBP Sarwo Edi Wibowo melalui jajarannya menyampaikan, bahwa KRYD ini merupakan langkah preventif.
“Untuk menjaga stabilitas keamanan dan menciptakan situasi yang tetap kondusif di wilayah hukum Polres Belitung,” tegasnya.
Sementara Sekjen DPC PJS Belitung Luise Purwo Herlambang yang mengikuti kegiatan rutin yang di tingkatkan (KRYD) dengan patroli malam bersama Anggota DPC PJS Belitung lainnya menyampaikan.
“Peran DPC PJS Belitung dalam pendampingan kegiatan ini berfokus pada upaya dialogis khususnya Polres Belitung dalam memberikan Imbauan dan pesan Kamtibmas,” ujar Luise.
(*/Red/Lucky).